NEWS:

  • DP3A Kutai Timur Selenggarakan Pelatihan Konvensi Hak Anak(KHA), Hadirkan Ketua KPAD Kaltim dan Sudirman ABD Latif dari Batam
  • Rivan A. Purwantono Pastikan Korban Tabrakan Beruntun Tol Cipularang Dapat Pelayanan Terbaik di RS Abdul Radjak
  • Seluruh Korban Terjamin, Jasa Raharja Proaktif Data Korban Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang
  • Berhasil Jalankan Tata Kelola untuk Tingkatkan Pelayanan, Jasa Raharja Raih Penghargaan sebagai Best BUMN Awards 2024
  • Rivan A. Purwantono: Langkah Strategis Penegakkan Hukum Lalu Lintas Penting Terus Dilakukan Karena Mayoritas Kecelakaan Diawali Pelanggaran 

SAMARINDA- Promosikan Produk UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) Mitra UMKM Binaan PT. Kideco bersama Dewan UKM Kaltim ikut Kaltim Ekspo 2024  di Samarinda Convention Hall pada tanggal 26-30 Juli 2024. Gelaran Kaltim Ekspo 2024 ini pun dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke 79 Republik Indonesia. 

Pada Pembukaan Expo Sabtu, 27/02/2024 Arbani Ketua Forum UMKM Mitra Kideco Kabupaten Paser Menjelaskan kepada Media bahwa pameran ini  ini tidak terlepas dari kolaborasi kerjasama antara pemerintah, Pembina disperindagkop, tim CSR PT. Kideco. Dengan Adanya Ekspo ini Kami berpartisipasi  atas Undangan Dinas Disperindagkop Provinsi Kalimantan Timur akhirnya kami berada di kegiatan ini kolaborasi juga dengan teman-teman Dewan UKM Kaltim.

“Beberapa produk yang kami Tampilkan di antaranya itu beraneka ragam ada Keripik, gula aren, briket ada Crude Palm Oil (CPO) dan alhamdulillah dengan packaging yang memenuhi standar, ini tidak terlepas dari bentuk binaan serius dari PT Kideco Jaya Agung”

“Ada sekitar 40 UMKM Binaan PT. Kideco, dari itu ada sekitar 30 binaan Khusus, PT Kideco juga menilai UMKM dalam bentuk keseriusannya, kontinuitasnya dalam hal memproduksi kemudian membantu salah satunya adalah packaging kemudian kita juga dibantu dalam kegiatan event-event Ekspo baik di Kabupaten Paser maupun di luar  Kabupaten”

“Bahkan beberapa hari lalu kami baru saja pulang dari Jakarta mengikuti tiga event. Pertama event di mana kita mendapatkan penghargaan dari Kementerian Perdagangan terkait masalah kepedulian perusahaan membina UMKM, kemudian kita mengikuti kegiatan “Ekspo Indonesia Maju” BSI International Expo 2024 diundang Disperindagkop Provinsi Kaltim sekitar empat hari”

“Kemudian kita lanjut kegiatan Apkasi Otonomi Ekspo (AOE) 2024 yang dibuka oleh Presiden. Pada kegiatan itu beberapa pejabat Kementerian bahkan Wakil Presiden terpilih Mas Gibran hadir ke Stand Kita dan membeli produk-produk unggulan kita termasuk gula aren, keripik, amplang”

“Kami sangat berterima kasih sekali kepada PT Kideco Jaya Agung yang selama ini terus membina terhadap pelaku pelaku UMKM, di mana kami terus kualitas dan kuantitas dan harapannya kami mampu bersaing pada saat hadirnya ibukota baru Nusantara”

Lanjut Arbani menjelaskan Atas Keseriusan PT Kodeco mendapat Penghargaan status Gold dan Platinum ini merupakan kebanggan kita Juga, ini baru kami terima satu bulan yang lalu dari Jakarta.

“Kami sadar di Kabupaten itu ada dari sektor batubara sawit dan itu akan akan habis ketika itu habis, maka UMKM diharapkan menjadi  tumpuan roda ekonomi di Kabupaten Paser”

“UMKM Binaan Kideco menjadi souvenir untuk oleh -oleh Upacara Kemerdekaan 17 Agustus 1945 ini sudah diminta Otorita IKN bahkan Kemasan sudah dibantu kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif” Tegasnya

“Ini bukti PT. Kideco dalam Pembinaan ke kami dilakukan secara kontinu (terus-menerus) hingga Memasarkan Produk UMKM Binaannya hingga Mandiri dari pelatihan,outlet, modal serat berkolaborasi dengan pemerintah. “ Tutur Arbani

Sedangkan Andi Fatulhoir Ketua Dewan UKM Kaltim menjelaskan kenapa hadir bersama UKM Binaan PT Kideco di stan ini ada sejarahnya, karena kunjungan pertama yang dilakukan Dewan UKM Kaltim ialah di Kabupaten Paser dan PPU ternyata sudah berkembang 26 Sentra UKM dan 6 diantaranya telah didatangi. berdasarkan kunjungan kami support dari Kideco itu memang menunjukkan hasil yang nyata. Bahkan menghantarkan UKM-UKM binaan mereka itu sudah sampai kepada event nasional.

"Kita punya PR yang banyak ke depan untuk terus menginventarisir dan memetakan terhadap berbagai persoalan yang dihadapi oleh teman-teman kita daerah dan hasil sementara kita temukan bahwa selain persoalan diversifikasi usaha, peningkatan kualitas produk mereka" Tutur  Andi Fatulhoir

"Hal yang mendasar dan hampir dialami semua teman-teman di daerah adalah persoalan packaging, oleh karena itu menjawab persoalan ini kita berencana Dewan UKM segera dalam waktu dekat ini akan menghadirkan dan merintis rumah kemasan yang mudah-mudahan ada di Balikpapan dan ada di Samarinda"

“Balikpapan terdiri wilayah selatan yaitu dari Balikpapan, Paser dan Penajam sedangkan wilayah utara Samarinda menghandle daerah Bontang, Kutai Timur, Berau dan sekitarnya seperti Tenggarong. Mudahan ini segera terwujud” Tegas  Andi Fatulhoir

Warta Kaltim @2024-Jul

NEXT

WARTA UPDATE

« »